460x60

Motorola X Phone, Handset Pertama Google

Written By Admin Blog on Kamis, 14 Februari 2013 | 14.54



Kemungkinan Google memiliki ponsel buatan sendiri bakal terwujud, setelah Google mengakuisisi Motorola Mobility. Dalam waktu yang tidak lama lagi kabarnya Google bakal segera merilis ponsel pertamanya sendiri yang diberi nama Motorola X Phone. Sejauh ini masih belum jelas mengapa Google lebih memilih huruf “X” dan bukannya huruf yang lain.

Ponsel yang bakal diperkenalkan di Google I/O 2013 ini konon akan menjadi salah satu smartphone ultra-tipis atau hanya bezel-less saja. Berbeda dengan ponsel-ponsel Android yang pernah ada sebelumnya, ponsel murni buatan Google ini kemungkinan juga bakal diasupi dengan kekuatan platform Google Android 5.0 terbaru yang dikenal dengan nama “Key Lime Pie”.

Rancangan antarmuka pengguna pun dibuat sedemikian rupa dengan tampilan yang sama sekali baru dan berbeda dari perangkat Motorola yang pernah ada sebelumnya, yang sepenuhnya dikembangkan oleh Google sendiri. Untuk orientasi ke depannya sendiri, kabarnya Motorola hanya fokus pada pasaran high end dengan pola pengawasan Google tentunya.

0 komentar:

Posting Komentar